Pages

Okie Agustina Enjoy Jadi DJ




Kepiawaian Okie Agustina dalam memainkan rekaman musik mampu menghipnotis pecinta disko Kediri. Janda Pasha "Ungu" ini mengaku profesi baru yang digeluti setahun ini menguntungkan pundi-pundinya.

Meski baru pertama kali manggung di Kediri, Okie tak terlihat gugup saat menyapa penonton yang memenuhi ruang pertunjukan X3 CafĂ© and Lounge di Jalan Mayor Bismo, Kediri, Rabu (20/4) malam. Dengan lincah, jari-jari lentiknya memutar piringan hitam sambil sesekali berteriak kecil layaknya disk jockey profesional. “Saya sangat menikmati,” kata Okie.

Ibu satu anak ini mengaku baru setahun belajar menjadi Female Disk Jockey (FDJ). Dia mengaku tertarik dengan profesi barunya setelah beberapa kali diundang manggung bareng DJ di Jakarta.

Sebelum terbang ke Kediri, dia pernah tampil di sejumlah kota-kota besar seperti Pekanbaru, Balikpapan, dan Kupang. “Antusias penonton cukup bagus,” katanya tertawa.

Tak disangka, profesi baru ini menurut Okie menjadi berkah tersendiri baginya. Tawaran manggung dari pemilik pub terus berdatangan ke manajemen Okie. Dia pun tak mempermasalahkan jika suatu saat harus melepas atribut artis yang disandangnya untuk menjadi DJ. “Yang penting menghasilkan,” ujarnya. 





sumber

{ 0 comments... read them below or add one }

Posting Komentar